Menyingkap Berita Tanpa Ditutup Tutupi
Home » , » Simpati atas Tewasnya TKI di AS terus Mengalir

Simpati atas Tewasnya TKI di AS terus Mengalir

Written By Dre@ming Post on Rabu, 02 Mei 2012 | 6:18:00 AM

Rabu, 2 Mei 2012 | 06:09

Ni Luh Endang Susiyani
DENPASAR - Pascatewasnya Ni Luh Endang Susiyani, 31, TKI asal  Buleleng, Bali, di South Carolina, Amerika Serikat, pada Jumat (27/4) malam waktu setempat, simpati sejumlah pihak terus mengalir. Bahkan, rekan-rekan kerja korban di negeri Paman Sam, selain mendatangi ke sebuah rumah sakit tempat jasad Luh Endang disemayamkan, juga mendatangi lokasi kejadian.

"Tadi subuh pukul 05.00 Wita, seorang wanita teman anak saya di Amerika mengabarkan jika saat ini masih proses administrasi untuk pemulangan jenasah," kata ayah korban Putu Artana, ketika dihubungi, Selasa (1/5).

Karena itu, dirinya diminta bersabar karena proses administrasi belum rampung baik di rumah sakit setempat maupun di kepolisian.

"Kabarnya Sabtu (5/5) pekan ini sudah selesai, tetapi itu baru sebatas kabar. Sampai saat ini belum ada informasi resmi dari pemerintah atau pihak terkait lainnya," kata Artana yang merupakan mantan anggota
DPRD Buleleng ini.

Selain itu, jenazah anaknya masih dititipkan di ruang jenazah rumah sakit di Berkeley County, AS. Sejumlah rekannya berdatangan melayat.

Informasi lain didapat, sebagai bentuk kepedulian dan simpati atas nasib tragis yang menimpa jebolan Universitas Udayana (Unud) itu, mereka mendatangi lokasi kejadian tempat jasad Luh Endang ditemukan.

"Ada sekitar 60 rekan-rekan anak saya, memberikan karangan bunga di sekitar lokasi kejadian (Eden Oak Center di Jedburg Road, South Carolina)," kata Artana, warga Dusun Tegal Sari, Bubunan, Kecamatan Seririt, Buleleng.

Demikian pula, hari ini di rumah korban telah dibuat tenda-tenda sederhana beratapkan seng untuk menampung tamu-tamu dari berbagai kalangan yang terus datang menyampaikan duka cita sejak kabar kematian sulung dari enam bersaudara itu.

sumber : Micom
Share this article :

Dunia Bintang School

Visitors Today

Recent Post

Popular Posts

Hot Post

Dua Pemancing Tergulung Ombak Di Tanah Lot Masih Misteri

Dua Orang Hilang di Lautan Tanah Lot, Terungkap Fakta: Istri Melarang dan Pesan Perhatikan Ombak TABANAN - Sekitar sembilan jam lamany...

 
Support : Dre@ming Post | Dre@aming Group | I Wayan Arjawa, ST
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Bali - All Rights Reserved
Template Design by Dre@ming Post Published by Hot News Seventeen