Menyingkap Berita Tanpa Ditutup Tutupi
Home » » Si Penerobos Penjagaan Paspampres akan Sucikan Diri

Si Penerobos Penjagaan Paspampres akan Sucikan Diri

Written By Dre@ming Post on Jumat, 28 Oktober 2011 | 8:49:00 AM

Jumat, 28 Oktober 2011 09:09

DENPASAR - Nyoman Minta, tukang kebun yang menerobos penjagaan Paspamres saat Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menghadiri ASEAN Fair di Nusa Dua, Bali, mengaku trauma. Meski tidak ditahan, namun proses interogasi selama beberapa jam yang dijalani membuat Nyoman Minta trauma.

Itu sebabnya dia mengurung diri di kamar rumahnya dan tak mau menemui siapapun usai peristiwa itu terjadi. "Saya trauma. Setelah kejadian itu, saya ada di rumah, di dalam kamar," kata Nyoman Minta, Kamis (27/10).

Saat ini Nyoman Minta mengaku dalam kondisi yang lebih tenang. Meski trauma itu belum pulih benar, namun ia sudah berani keluar rumah.

"Saya sekarang sudah agak lebih tenang. Kemarin, usai kejadian itu, saya benar-benar ingin menenangkan diri," katanya didampingi istri, keluarga besar dan Lurah Benoa, I Wayan Solo.

Kendati sudah merasa tenang, Nyoman Minta mengaku belum bisa kembali bekerja. Sebab,sambungnya, berdasar kepercayaan Hindu, ia harus menggelar upacara penyucian diri terlebih dahulu yang disebut upacara Ngulapin. "Tujuannya untuk menyucikan dan pembersihan diri. Agar saya kembali tenang dalam bekerja,"
kata seraya berjanji akan kembali bekerja Senin depan.

Nyoman Minta membuat Paspampres kalang kabut setelah dengan sepeda ontelnya dengan mudah mendekati podium tempat Presiden berada saat membuka ASEAN Fair, Senin 24 Oktober 2011, di Nusa Dua, Bali. Oleh Paspampres, Nyoman Minta langsung digiring menjauh dan

selanjutnya menjalani pemeriksaan di kepolisian.

Komandan Pasukan Pengaman Presiden Mayor Jenderal Agus Sutomo telah mengakui adanya kelengahan petugas jaga dalam insiden itu. Menurut Agus, ketika itu semua malah ikut menyaksikan aerobatik.

"Jadi anggota saat itu bilang lengah karena mereka ikut menyaksikan, sehingga tidak melihat sekitarnya," ucap Agus.

sumber : MICOM
Share this article :

Dunia Bintang School

Visitors Today

Recent Post

Popular Posts

Hot Post

Dua Pemancing Tergulung Ombak Di Tanah Lot Masih Misteri

Dua Orang Hilang di Lautan Tanah Lot, Terungkap Fakta: Istri Melarang dan Pesan Perhatikan Ombak TABANAN - Sekitar sembilan jam lamany...

 
Support : Dre@ming Post | Dre@aming Group | I Wayan Arjawa, ST
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Bali - All Rights Reserved
Template Design by Dre@ming Post Published by Hot News Seventeen